Posisi Berkendara
Dengan tampang sporty ala motor dual purpose dan ground clearance jenjang 175 mm membuat tampilan Aprilia SR-GT 200 sekilas terkesan intimidatif. Namun kenyataannya, posisi berkendara di skutik ini sangat nyaman.
Setang pipa dengan ketinggian dan sudut yang pas sehingga nyaman berlama-lama menggenggamnya
Komposisi jarak antara setang, jok dan dek kaki terasa ergonomis untuk postur tubuh rata-rata orang Asia yang berkisar 160-170 cm.
Jok tebal dengan kontur permukaan yang nyaman diduduki oleh pengendara maupun pembonceng. Sementara bagi pengendara, meski tidak bisa selonjor tapi masih cukup leluasa memposisikan kaki di floordeck
Tak terasa selama dua hari pengetesan OTOPLUS-ONLINE mengentaskan jarak 196 kilometer tanpa merasakan pegal di bahu dan pergelangan tangan seperti yang kami rasakan ketika menjajal Honda ADV160.
Fitur Ala Motor Enduro
Bisa diajak seru-seruan saat weekend
Selain menyenangkan untuk dipakai di jalanan kota yang padat, Aprilia SR-GT200 juga didesain untuk dapat dipakai bersenang-senang di medan off-road ringan.
Roda depan ukuran 14 inci, dipadu cakram wave 260 mm yang diapit kaliper Nissin 2 piston dengan ABS. Untuk roda belakang berukuran 13 inci, cakramnya juga memakai model wave ukuran 220 mm
Untuk itu Aprilia membekali SR-GT200 dengan fitur-fitur ala motor enduro. Seperti ban dual purpose dari Michelin Anakee Street ukuran 110/80-14 (depan) dan 130/70-13 (belakang) yang menyodorkan daya cengkeram hebat di jalanan aspal dan gravel.
Sistem rem mengandalkan cakram model gelombang ukuran 260 mm (depan) dan 220 mm (belakang) yang efektif mencegah kotoran hinggap di permukaan cakram dipadu kaliper buatan Nissin menyuguhkan performa pengereman yang efisien, halus namun pakem.
Suspensinya menggamit produk Showa. Sok depan berdiameter 33 mm dengan jarak main suspensi 120 mm sementara sok belakang yang dilengkapi dengan setelan preload punya jarak main 102 mm.
Windshield berukuran besar, kurangnya tidak adjustable seperti milik Honda ADV160. Kelebihannya, kisi di fairing dapat membantu stabilitas ketika melaju kencang di jalan antar kota
Untuk mengarahkan angin agar tidak langsung menghempas ke dada pengendara, Aprilia melengkapi SR-GT200 dengan windshield berukuran besar.